Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menghitung Volume dan RAB Jalan Paving

Menghitung volume dan rencana anggaran biaya (RAB) jalan paving memang susah-susah gampang. Bagi yang sudah terbiasa, menghitung volume dan RAB jalan paving sangatlah sederhana dan mudah, namun bagi yang masih awam butuh panduan agar dapat menghitung volume dan kebutuhan anggaran. Selain untuk konstruksi jalan, paving juga banyak digunakan untuk halaman dan taman.
Agar lebih mudah dalam merencanakan anggaran biaya yang dibutuhkan untuk membangun jalan paving, berikut ini contoh cara mengitung volume dan RAB jalan paving dengan menggunakan analisa SNI 2007.

Pertama-tama, sebelum kita hitung kebutuhan biaya, terlebih dahulu kita hitung volume yang akan di kerjakan. Kita contohkan untuk pembangunan jalan gang dengan lebar badan jalan 1 meter dan panjang 100 meter, dengan penjepit (kansteen) batu bata di kiri-kanan badan jalan paving. Perhitungan volumenya adalah sebagai berikut:

Volume jalan: 1 m x 100 m = 100 m2

Kansteen atau list penjepit kiri kanan: (100x0,2)x2 sisi= 40 m2

Plesteran kansteen atau list bata: (100x0,2)x2 sisi= 40 m2

Galian tanah kansteen: (0,15x0,2x100)x2 sisi= 6 m3

Pada perhitungan di atas, kansteen menggunakan pasangan bata setinggi/tebal 20 cm, plesteran di asumsikan menyesuaikan dengan luas pasangan bata kansteen. Setelah ketemu volume, maka kita masukkan hasilnya ke dalam analisa, hasilnya akan seperti tabel di bawah ini:

123456 = 3 x Volume Pekerjaan7
APaving Block ( t = 6 Cm )m2100,00
Bahan
Paving Block1,010M247.000101,004.747.000
Pasir Pasang0,100M375.00010,00750.000
Upah
Mandor0,025Hok40.0002,50100.000
Tukang Batu0,300Hok40.00030,001.200.000
Pekerja0,200Hok30.00020,00600.000
J u m l a h A7.397.000
BList Batu bata 1 : 4m240,00
Bahan
Batu Bata70,000Bh6252.800,001.750.000
Pasir Pasang0,043m375.0001,72129.000
PC 50 Kg0,230Zak58.0009,20533.600
Upah
Mandor0,015Hok40.0000,6024.000
Tukang Batu0,100Hok40.0004,00160.000
Pekerja0,320Hok30.00012,80384.000
J u m l a h B2.980.600
CPlesteran List bata 1 : 4m240,00
Bahan
Pasir Pasang0,024m375.0000,9672.000
PC 50 Kg0,125Zak58.0004,99289.536
Upah
Mandor0,010Hok40.0000,4016.000
Tukang Batu0,150Hok40.0006,00240.000
Pekerja0,200Hok30.0008,00240.000
J u m l a h C857.536
DGalian Tanah KansteenM36,00
Upah
Mandor0,040Hok40.0000,249.600
Pekerja0,400Hok30.0002,4072.000
J u m l a h D81.600
Total11.316.736

Dengan menggunakan contoh dan dengan analasi perhitungan diatas, bisa kita ketahui kebutuhan bahan dan tenaga serta biaya untuk menyelesaikan pekerjaan jalan paving tersebut. Ternyata untuk menyelesaikan 100 m2 jalan paving dengan kansteen pasangan batu bata kiri-kanan membutuhkan biaya Rp. 11.316.736,-. Perhitungan di atas menggunakan paving ukuran 10x20 dengan tebal 6 cm, bukan paving yang segi enam.

Sengaja tidak di masukkan kepala tukang, karena saya asumsikan bahwa pekerjaan ini adalah swakelola atau dikerjakan sendiri, bahkan, untuk menghemat biaya bisa kita hilangkan kebutuhan untuk mandor, cukup tukang dan pekerja saja. Harga bahan dan upah di atas hanya sebuah contoh, untuk menghitung kebutuhan biaya secara riil, bisa menggunakan harga bahan dan upah yang ada di wilayah kita masing-masing. Semoga bermanfaat.